Pesawat Latih Jatuh di BSD, Sempat Hilang Kontak

Pesawat latih jenis Tecnam P2006T dengan nomor pesawat PK-IFP, jatuh di kawasan Lapangan Sunburst BSD, Serpong, Tangerang Selatan (Tangsel), pada Minggu (19/5/2024), sekitar pukul 14.30 WIB.

Dalam insiden kecelakaan ini, ada tiga korban tewas. Satu korban kecelakaan ditemukan di luar pesawat, sedangkan dua lainnya sempat terjepit badan pesawat. Seluruh jenazah korban sudah dievakuasi, Minggu sore. Pesawat tersebut awalnya bertolak dari Pondok Cabe, Tangerang Selatan, Banten menuju ke Tanjung Lesung, Pandeglang, Banten. Beberapa saat setelah mendarat di Tanjung Lesung, pesawat ini terbang kembali menuju Pondok Cabe. Namun, di tengah perjalanan mengalami kecelakaan dan jatuh di BSD.

Dikutip dari Kompas.com, Minggu (19/5/2024), berikut daftar korban :

  1. Pilot: Kapten Pulu Darmawan
  2. Co Pilot: Kapten Suanda
  3. Engineer: Farid Ahmad.

Sebelum kejadian kecelakaan terjadi, dikabarkan juga pesawat sempat berputar-putar di atas udara, di sekitar Hotel Pop. Pesawat juga terlihat mengeluarkan asap, sebelum kemudian mengalami crash dan membuat awaknya meninggal dunia.

Dikutip dari Kompas.com, Kepala Rumah Sakit (Karumkit) Bhayangkara Said Sukanto (RS Polri) Kramat Jati Brigjen Pol Hariyanto mengatakan, tidak ada luka bakar pada ketiga jenazah korban jatuhnya pesawat latih di BSD. Namun, ketiga korban mengalami luka akibat benturan keras. Ia mengatakan pihaknya menerima jenazah korban dalam keadaan tidak utuh. Itulah informasi mengenai tujuh fakta pesawat latih jatuh di BSD, Tangerang yang telah menewaskan tiga orang. Sementara itu, bangkai pesawat sudah selesai dievakuasi oleh petugas dari Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT), TNI, dan Polri pada sekitar pukul 21.10 WIB.

  • Related Posts

    DPUPR Banten Langsung Tangani Longsor di Ruas Jalan Cipanas-Citorek

    LEBAK – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Provinsi Banten langsung menangani ruas jalan Cipanas-Citorek yang terdampak bencana longsor, pada Kamis, (5/12/2024). Kepala DPUPR Banten Arlan Marzan sudah mengerahkan…

    Monitoring 2 Proyek Di Lebak Selatan

    Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Banten terus berbenah membangun infrastruktur jalan. Di wilayah Lebak Selatan sedang dilaksanakan pembangunan 2 Ruas jalan Cikumpay – Ciparay dan Simpang – Beyeh.…

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    Berita Terlewatkan

    Fitron dan Diana Ajukan Sengketa Hasil Pilkada Pandeglang ke Mahkamah Konstitusi

    Fitron dan Diana Ajukan Sengketa Hasil Pilkada Pandeglang ke Mahkamah Konstitusi

    Ribuan Pelajar Banten Pecahkan Rekor Dunia dengan Tari Khas Walijamaliha

    Ribuan Pelajar Banten Pecahkan Rekor Dunia dengan Tari Khas Walijamaliha

    DPUPR Banten Langsung Tangani Longsor di Ruas Jalan Cipanas-Citorek

    DPUPR Banten Langsung Tangani Longsor di Ruas Jalan Cipanas-Citorek

    Kemenangan Andra Soni: Sosok Visioner dan Kebanggaan Masyarakat Banten

    Kemenangan Andra Soni: Sosok Visioner dan Kebanggaan Masyarakat Banten

    *AMPD Resmi Laporkan Ketua Bawaslu Pandeglang ke DKPP RI atas Pelanggaran Kode Etik dan Perilaku*

    *AMPD Resmi Laporkan Ketua Bawaslu Pandeglang ke DKPP RI atas Pelanggaran Kode Etik dan Perilaku*

    Bawaslu Pandeglang Terima 2 Laporan

    Bawaslu Pandeglang Terima 2 Laporan